-->

Belajar Memasak Itu Mudah dan Asyik, Tak akan pernah habis dan selesai apa yang akan kita pelajari di dunia masak memasak ini, Asal Mau Mencoba Lama - Lama Juga Muncul Sendiri Feeling Masak anda - Rasakan Betapa Bahagianya Anda Ketika Masakan Yang anda sajikan Ternyata di Sukai Orang - orang yang Mencicipinya. - Cobalah ! Bahagia Itu Ternyata Bisa Juga Di Dapat Dari Belajar Memasak. Selamat Belajar !

Mengenal Apa Itu Tung Cay Atau TongCai dan Cai Po

Mengenal Apa Itu Tung Cay Atau Tong Cai

MENCARI TAHU APA ITU TONGCAI ATAU TUNG CAY DAN APA SAJA KEGUNAANNYA UNTUK MEMASAK ?


Bagi Pecinta Masakan Chinse Foods Bahan masakan yang bernama Tongcai atau dalam bahasa aslinya disebut Tung Cay adalah sesuatu yang tidak asing lagi baik itu kelezatanya bahkan juga aroma khas dari Tongcai tersebut. Namun Tahukah anda Tongcai atau Tung Cay itu terbuat dari apa ? dan bangaimana proses pembuatan TongCai atau Tung Cay hingga siap di konsumsi oleh kita ! mari kita simak dengan lebih rinci di dalam artikel ini, nanti kita juga akan menjelaskan dan memberikan contoh resep - resep masakan khas negeri tiongkok yang cocok di padukan dengan Tung cay ini.  Sebenarnya Tong Cai ini adalah sayuran yang telah di awetkan dengan proses pengeringan alami atau biasa di sebut sebagai Preserved Vegetable, Tung cay sudah ada sejak ribuan tahun dan asal mulanya dari tiongkok atau negeri china, pada umumnya tong cai ini di buat dari sayuran yang telah di keringkan, salah satu bahan pembuat Tong cai yang cukup populer adalah dari bahan lobak dan batang sawi putih yang diiris tipis – tipis dan di awetkan dengan menggunakan garam serta penyedap rasa, jadi Tong Cai atau Tung Cay ini aman serta halal untuk di konsumsi. Dengan Proses pengawetan yang baik akan menghasilkan kwalitas Tong cai yang bagus yaitu wanginya yang khas dan rasanya yang sedap – sedap gurih.

Pada umumnya di indonesia Tong cai sering kita temukan di campuran kuah bakmi selain itu tong cai juga dipakai sebagai bumbu masakan khas china / chinese foods, seperti nasi ayam hainan, untuk toping bubur ayam, untuk campuran sup dan sayur tumisan sebagai penganti penyedap rasa dan  tong cai ini juga enak dimakan langsung bersama nasi putih  loh ! di indonesia bisa di jumpai ada banyak sekali merek tongcai yang berkwalitas baik, diantaranya ada Tung Cay Cap Dua Lobak, Tong Cai Tian Jin, Tongcai Sawi Asin TTS, SU Brand Preserved Vegetable dll. dan untuk kwalitas, Harga serta Belinya di mana, sebagian besar bisa kita dapatkan informasinya dengan cara    --------->


Nah kalau itu kita beli jadi tong cai buatan pabrik, tapi kalau mau menikmati Tong Cai yang rasanya lebih alami dan original serta lebih Fresh, kita bisa belajar membuatnya sendiri di rumah ! cukup mudah cara membuat tong cai secara Tradisional, asalkan bahan bakunya juga bagus, maka tong cai yang di hasilkan juga nantinya kan bagus kwalitasnya. Mari kita coba membuatnya sendiri, namun sebelumnya kalian bisa simak salah satu video tutorial bagaimana cara yang baik memproses sayuran menjadi tong cai yang lezat.




Tong cai yang berkwalitas bagus aromanya fresh dan rasanya gurih serta agak krenyes saat di gigit, rasa Tong cai yang gurih akan menambah sedap berbagai masakan, apalagi tongcai buatan sendiri, setelah menyimak video di atas tentu kita semua sudah bisa mulai belajar biki tong cai sendiri di rumah ya !

Apa Bedanya Cai Po dengan Tong Cai ?

Jangan sampai Ketuker ya antara CaI Po denga Tong Cai, Serupa tapi tak sama loh, walaupun bahan baku nya hampir sama tapi soal rasa pasti beda ! Tong cai yang biasa kita kenal bentuknya potongan - potongan kecil sedangkan Cai Po potongannya agak besar - besar ! Cai Po artinya Sayuran yang di awetkan sedangkan tong cai artinya sayuran kering yang di cacah, warna cai po dan tong cai mirip sekali yaitu coklat kekuningan, aromanya juga mirip tapi pada kenyataannya rasa tongcai lebih pekat asinnya di bandingkan cai po yang lebih soft rasanya dan tidak terlalu gurih.

Bedanya Caipo dengan TongCai

Secara Sekilas Memang Mirip, kalau yang tidak tahu pasti akan mengapnya sama saja antara caipo dengan tongcai tapi kalau yang suka masakan chinese pasti akan paham benar mana masakan yang cocok dimasak dengan tongcai dan mana masakan yang cocok di makan bersama caipo, namun kita pelajari terlebih dahulu cara bikin tongcai sendiri ya !

Cara Bikin Tong Cai / Tung Cay dari Sawi Putih

Proses Pembuatan Tong Cai dengan cara Tradisional adalah menjemurnya di Terik sinar matahari, nah berikut ini bahan – bahan yang akan kita pergunakan serta proses pembuatannya yang sangat sederhana

Bahan – Bahan yang di butuhkan untuk membuat Tongcai

  •     1 Kig Sawi Putih Yang sudah diberisikan dan di jemur selama 2 hari hingga layu
  •     1 sendok teh penyedap rasa ( boleh pakai yang instant )
  •     4 sendok makan garam halus
  •     6 siung bawang putih dijemur juga sampai layu lalu haluskan
  •     50 gram gula merah

Proses Pembuatan Tong Cai Secara Tradisional

  1. Sayur sawi putih pisahkan helai demi helai ( bisa di ambil batangnya saja atau sama daunnya juga boleh )



  2. lalu Sayur sawi putih dipotong-potong kecil-kecil
  3. selanjutnya masukkan ke dalam baskom dan didiperas airnya agar kering.
  4. Taburi bumbu bawang putih, penyedap rasa, dan garam.
  5. Setelah itu masukkan ke dalam kemasan plastik
  6. Tunggu beberapa hari sampai bumbu menyerap ke dalam sayuran keringnya
  7. nah Tong cai buatan kita siap dipakai di gunakan untuk memasak
Untuk Bikin Tongcai Lobak cukup ganti Sawi Putih dengan Lobak, proses pembuatan sama saja.

Berikut ini Contoh Masakan yang menggunakan Tong Cai Sebagai salah satu bumbu masaknya

RESEP NASI BAKMOI TONGCAI


Resep Masakan Nasi bakmoi Tongcai enak

Nasi Bakmoi indentik dengan Irisan Tahu dan suwiran daging serta taburan Tongcai walau pun pada kenyataannya nasi bakmoi sering di sajikan dengan irisan daging !

Bahan – bahan yang di butuhkan
  • 1/2 Kg dada ayam (rebus, di suwir )
  • Kaldu bekas rebus ayam
  • 1 Buah tahu putih potong kotak ukuran kecil   

Bumbu Masaknya :
  • 3 siung bawang merah (iris tipis)
  • 2 siung bawang putih (geprek cincang)
  • 2 sdm tongcai (beli di suprindo)
  • beberapa batang seledri (iris halus)
  • Sebatang loncang (iris tipis)
  • Kecap
  • Merica
  • Tongcai
 
Bahan Untuk Bikin Kuahnya :
   
  • 2 siung bawang putih (geprek cincang)
  • Seikat seledri
  • Sebatang loncang
  • Garam
  • Kecap asin
  • Merica

Proses Pembuatannya :

  1. Goreng tahu sampai matang
  2. Tumis bawang merah dan putih sampai harum, masukan suwiran ayam dan tahu yang sudah digoreng. 
  3. Masukan loncang, seledri, tongcai, kecap dan merica.
  4. Tambahkan kuah kaldu secukupnya. Aduk rata sampai matang. Tes rasa
  5. Masak Kuahnya dengan cara tumis bawang putih sampai harum.
  6. Masukan loncang seledri. Tambahkan kuah kaldu, kecap asin, merica.
  7. Tes rasa

Sajikan dengan nasi pulen yang masih panas /  Untuk sambalnya bisa pakai irisan cabe.

--->  SELANJUTNYA ->