-->

Belajar Memasak Itu Mudah dan Asyik, Tak akan pernah habis dan selesai apa yang akan kita pelajari di dunia masak memasak ini, Asal Mau Mencoba Lama - Lama Juga Muncul Sendiri Feeling Masak anda - Rasakan Betapa Bahagianya Anda Ketika Masakan Yang anda sajikan Ternyata di Sukai Orang - orang yang Mencicipinya. - Cobalah ! Bahagia Itu Ternyata Bisa Juga Di Dapat Dari Belajar Memasak. Selamat Belajar !

Resep Udang Goreng Tepung Renyah

Cara Bikin Udang Goreng Tepung Yang Renyah

CARA BIKIN UDANG GORENG TEPUNG YANG RENYAH KHAS RESTORAN JEPANG


Di jaman moderen yang serba instant membuat Udang Goreng Tepung Renyah ini pun sudah banyak di jual Tepung atau bumbu Instantnya - Udang goreng tepung ini bisa menjadi variasi menu favorit kita sehari - hari, sehingga tidak sebatas pada olahan daging ayam atau daging sapi dan ikan saja, membuat udang goreng tepung crispy tidak membutuhkan waktu yang lama, kurang lebih hanya sepuluh hingga lima belas menit saja, hindangan sudah bisa siap di sajikan, selain itu menu udang goreng tepung yang renyah ini pastinya juga akan cukup menggugah selera makan kelurga kita, Yuk kita tes citarasanya dengan coba membuatnya menggunakan panduan Resep berikut ini :




Bahan Bahan yang di Butuhkan Untuk Bikin Udang Goreng Tepung Yang Enak dan Renyah :

  • Siapkan 1/2 kilogram udang yang berukuran sedang yang sudah dibersihkan dan dikupas serta sisakan bagian ekornya.

  • Jangan lupa untuk menyediakan setengah sendok teh garam untuk menambah rasa

  • Setengah sendok teh lada hitam bubuk untuk rasa pedas alami

  • Setengah sendok bubuk bawang putih

  • Dan juga siapkan satu cangkir tepung terigu atau tepung crispy untuk membalut udang

  • 2 butir telur yang telah dikocok

  • satu cangkir tepung panko atau tepung roti atau tepung panir kasar dan minyak sayur untuk menggoreng adonan udang goreng crispy

Bahan - bahan di atas untuk Kwalitas, Merek dan Harga serta Belinya di mana, sebagian bisa kita dapatkan informasinya dengan cara  :  

Cara dan Proses Memasak Udang Goreng Tepung Crispy Yang Paling Mudah


Kunci dari hidangan ini adalah adonan tepungnya serta kematangan udangnya, sehingga ketika digigit dan dinikmati terasa empuk sekaligus gurih.

  1. Langkah pertama untuk membuat udang goreng tepung gurih dan lezat, baluri udang dengan lada hitam bubuk, garam serta bubuk bawang putih.

  2. Setelah bumbu meresap dengan sangat baik, sisihkan. Siapkan sebuah mangkuk kecil untuk mengolah adonan tepung. Masukkan adonan tepung terigu / Tepung crispy

  3. Berikutnya siapkan mangkuk kecil kedua dan masukkan tepung panko atau tepung roti, lalu telur, kemudian kocok adonan hingga keduanya merata

  4. Ambil sebuah pan / wajan dan nyalakan kompor, kemudian tuangkan minyak sayur kedalamnya, tunggu selama beberapa menit hingga minyak dipenggorengan panas

  5. Setelah minyak panas, masukkan udang kedalam adonan tepung, selanjutnya kedalam adonan telur baru kemudian digoreng. Goreng adonan udang goreng tepung hingga udang berwarna coklat keemasan hingga setengah atau semua adonan udang tepung tergoreng dengan sempurna.

Tralaaaa Udang goreng tepung Crispy Kreasi anda pun siap untuk ditata di piring dan disajikan dalam kondisi yang masih panas, nikmati udang goreng tepung ala restoran Jepang ini dengan nasi putih hangat, sayuran dan juga saus sambal. hmmm Nikmat-nya.
Kreasi Udang Goreng Tepung Renyah kita kini siap untuk dinikmati bersama nasi hangat.


---> SELANJUTNYA